Untuk bisa melakukan Layanan Mandiri silahkan untuk mengaktifkan akun anda ke Admin di Balai Desa Proto

Artikel

Inovasi Unik Mahasiswa KKN Undip, Manfaatkan Daun Pisang Menjadi Produk Fitohormon

13 Agustus 2024 21:49:11  Tim KKN UNDIP  53 Kali Dibaca  Berita Desa

Pekalongan, [9/10/24] – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro berhasil menemukan solusi inovatif untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi melon di Desa Proto. Farah Nur Imanda seorang mahasiswi jurusan Biologi berhasil mengekstrak fitohormon alami dari daun pisang yang melimpah di sekitar desa. Fitohormon ini kemudian dikemas menjadi produk semprot untuk meningkatkan pertumbuhan dan ukuran buah melon.

Salah satu warga Proto [Faizun] menggunakan lahannya untuk menanam melon. Hasil panen melon hanya dikonsumsi oleh warga setempat. Namun, setelah berdiskusi dengan perangkat Desa proto, potensi budidaya melon ingin didukung dalam skala lebih besar, namun [Faizun]  merasa untuk biaya perawatan cukup mahal.

Fitohormon, atau hormon tumbuhan, adalah senyawa organik alami yang berperan penting dalam mengatur berbagai proses fisiologis dan perkembangan tanaman. Fitohormon ini bekerja dalam konsentrasi rendah, namun memiliki efek yang signifikan pada pertumbuhan, pembelahan sel, diferensiasi sel, dan respons tanaman terhadap lingkungan.

Mahasiswa KKN [Farah Nur Imanda], menjelaskan bahwa pemilihan daun pisang sebagai bahan dasar pembuatan fitohormon didasarkan pada kandungan zat pengatur tumbuh alami yang tinggi. Selain itu, daun pisang mudah diperoleh dan ramah lingkungan.

Proses pembuatan fitohormon dari daun pisang ini relatif sederhana dan dapat dilakukan secara mandiri. Daun pisang yang sudah dipotong kecil-kecil dimasukkan ke dalam blender, lalu disaring agar tersisa ekstraknya dan dikemas dalam botol semprot yang mudah dilakukan. Mahasiswa KKN [Farah Nur Imanda] telah memberikan pelatihan kepada kelompok Karang Taruna di Desa Proto tentang cara pembuatan dan penggunaan fitohormon organik tersebut.

[Ninis], salah satu peserta pelatihan, mengaku sangat antusias dengan program ini. Ia berharap dengan menggunakan Fitohormon dari daun pisang, hasil panen melon milik warga proto dapat meningkat. #KKNTIM2UNDIP #P2KKN #P2KKNUNDIP #LPPMUndip #desaproto #undip

Penulis: Farah Nur Imanda (24020121140176)-S1 Biologi

DPL: Mj Rizqon Hasani, S.Hum., M.I.Kom

Lokasi: Desa proto, Kecamatan Kedungwuni, Pekalongan.

Universitas Diponegoro, Semarang

Tim II Kuliah Kerja Nyata Reguler 2023/2024

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next

 Statistik

 Komentar

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Jl. Proto No. 198A
Desa : Proto
Kecamatan : Kedungwuni
Kabupaten : Pekalongan
Kodepos : 51173
Telepon :
Email : admin@proto.desa.id